BPPKP Kab Magelang

Badan Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan Kab. Magelang, email: bppkpmagelang@gmail.com

Gemilang Green Village Fun Bike Tanggal 18 Maret 2012

PROPOSAL
GEMILANG GREEN VILLAGE FUN BIKE
DALAM RANGKA ULANGTAHUN KOTA MUNGKID KE-28
Hari Sabtu, Tanggal 17 Maret 2012

Pendahuluan
Desa Sawitan Mungkid terpilih untuk menjadi Ibukota Kabupaten Magelang dengan nama Kota Mungkid berdasarkan PP Nomor 21 Tahun 1982. Peresmiannya dilakukan pada tanggal 22 Maret 1984 oleh Gubernur Jawa Tengah.
Pemindahan Ibu kota Kabupaten Magelang lebih berorientasi pada strategi pengembangan wilayah yang mampu menjadi stimulator bagi pertumbuhan dan perkembangan wilayah.
Sebagian besar wilayah Kabupaten Magelang adalah Perdesaan dengan budaya dan panorama yang masih tetap terjaga kelestariannya, namun demikian tidak semua penduduk Kabupaten Magelang berkesempatan menikmatinya.
Green Fun Bike Village merupakan salah satu media untuk mengenalkan Desa-desa di Kabupaten Magelang, sekaligus berperanserta dalam menghijaukan Kabupaten Magelang.
Olahraga sepeda merupakan sarana untuk hidup sehat yang sangat berpengaruh pada produktivitas seseorang.

Tujuan (Objective)
  • Meningkatkan kepedulian masyarkat akan pentingnya hidup sehat melalui bersepeda dan menjadikan sepeda sebagai sarana transportasi ramah lingkungan.
  • Menanamkan rasa cinta kasih kepada sesama, cinta budaya dan cinta lingkungan perdesaan.
  • Memupuk rasa persaudaraan antara sesama bikers untuk terus berprestasi.
  • Melakukan kampanye hijau dan hidup sehat.

Waktu Pelaksanaan
Hari, Sabtu, tanggal 17 Maret 2012
Start pukul 07.00 di Lapangan Dr. Soepardi Jl. Letnan Tukiyat Kota Mungkid Kabupaten Magelang.

Nama dan Thema Kegiatan
  • Nama kegiatan ini adalah “Gemilang Green Village Fun Bike” dalam rangka memperingati hari jadi Kota Mungkid ke- 28
  • Thema kegiatan ini adalah “Melalui Green Village Fun Bike kita wujudkan Aksi Hijau dan Gaya Hidup Sehat”

CONDITION BRAND EVENT
Macam Kegiatan
  • Fun Bike pada route yang telah ditentukan (kurang lebih 20 km)
  • Penanaman pohon penghijauan pada turus jalan yang dilalui sebanyak 6 titik lokasi.
  • Hiburan Orgen Tunggal, Parade Band se Kab. Magelang
Sifat Kegiatan
  • Kegiatan ini diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat (tua, muda, anak-anak, keluarga) dan pecinta sepeda di Kabupaten Magelang dan di luar kabupaten Magelang.
  • Peserta Green Village Fun Bike
  • Diperkirakan peserta sebanyak 700 – 1000 peserta sepeda
  • Penanaman pohon sebanyak 1000 batang jenis trembesi, akasia mangium dan mahoni.
Fasilitas
  • Kaos berlogo
  • Kartu Perdana
  • Door Prize berupa
  • Sepeda Motor
  • Sepeda Gunug 3 unit
  • Televisi berwarna
  • DVD Player
  • Kompor Gas
  • Radio Tape
  • Kaos “bike sport”
  • Voucher Gratis
  • Dll.

KOMUNIKASI PUBLIK
  • Kontak person “Green Village Fun Bike”
  • Ir. Agus Liem, MM, No. HP 0858 766 18989
  • Eko widi No. HP. 085 2924 54637
  • Budi Setyo No. HP. 081 215 74327
  • Sugito, No. HP. 081 125 03187
  • Pemasangan spanduk pada 20 titik
  • Rambu-rambu dan petunjuk arah pada setia persimpangan jalan.
  • Selebaran dan blanko pendaftaran sebanyak 2000 eks.
  • Siaran Radio Gemilang FM
  • Media Cetak (Suara Merdeka dan KR).

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar